KPU Tetapkan Anggota DPRD Kota Palopo Terpilih untuk Periode 2024-2029: Ini Daftarnya


PALOPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo telah menetapkan perolehan kursi dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palopo pada Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024.

Penetapan 25 Anggota DPRD terpilih itu dilakukan melalui rapat pleno terbuka tentang penetapan perolehan Kursi dan anggota DPRD Palopo terpilih, yang digelar di Media Center KPU Palopo pada hari Kamis, 2 Mei 2024.

Rapat Pleno tersebut dipimpin oleh Ketua KPU Palopo, Irwandi Djumadin, didampingi oleh anggota Komisioner KPU, yaitu Iswandi Ismail, Muhatsir, dan Hary Zulfikar.

Irwandi Djumadin menyatakan bahwa Rapat Pleno terbuka ini merupakan tahap akhir dari proses pemilihan umum 2024 untuk calon anggota legislatif di Kota Palopo.

“KPU Palopo berhasil melaksanakan Rapat Pleno dengan cepat. Ini berkat dukungan dari semua pihak, termasuk pemerintah Kota Palopo, TNI/Polri, kejaksaan, dan terutama para peserta pemilu yang telah mendukung terlaksananya Pemilu yang damai, aman, dan lancar di Kota kita ini,” ujarnya.

Irwandi juga menyampaikan bahwa pihaknya bersyukur karena pemilu di Kota Palopo berjalan tanpa hambatan dan tidak ada gugatan selama proses pemilu tersebut.

Dia juga menyebut bahwa masih ada beberapa Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan yang belum melaksanakan rapat pleno terkait penetapan perolehan kursi dan calon terpilih karena masuk dalam lokus Penyelesaian Sengketa Hasil Pemilihan Umum (PHPU).

“Hari ini, masih ada 6 Kabupaten/Kota yang sedang menghadapi proses PHPU. Namun, Alhamdulillah, Kota Palopo tidak mengalami hal tersebut sehingga kita bisa melaksanakan rapat pleno hari ini,” tambahnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasat Intelkam Polres Palopo, Danramil Wara, perwakilan Partai Politik, Bawaslu Palopo, serta undangan lainnya.

Berikut ini adalah daftar 25 nama anggota DPRD Kota Palopo terpilih untuk periode 2024-2029 berdasarkan daerah pemilihan (Dapil):

Dapil I Palopo (7 Kursi)

1. Awaluddin Saruman (2.159)

2. Aldhy Aldrial Rivaldhy Somalinggi (3.692)

3. Alfi Jamil (1.746)

4. Hj Anita Octaviana Andi Leluasa (1.964)

5. Chandra Ishak (1.633)

6. Ely Niang (1.153)

7. Rustam Taruk (846)

Dapil II Palopo (8 Kursi)

1. Muh Irfan Nawir (2.724)

2. Umar (2.455)

3. Siliwadi (1.716)

4. Cendrana Saputra (2.571)

5. Muh Bastam (1.334)

6. Andi Muh. Tazar (2.031)

7. Nureny (1.636)

8. H Harisal A Latief (2.250)

Dapil III Palopo (4 Kursi)

1. Darwis (2.441)

2. Elisabeth Rosminingsih Zakaria (1.838)

3. Jabir (1.503)

4. Abdul Salam (2.257)

Dapil IV Palopo (6 Kursi)

1. Hj A Rusmiani (2.154)

2. Bata Manurun (2.002)

3. Sadam (1.767)

4. Taming (1.946)

5. Chairil Natsir (2.152)

6. Aris Munandar (1.479) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak